
Universal Pictures tampaknya memang berniat melanjutkan franchise tersebut, meski tanpa keterlibatan Matt Damon sebagai tokoh sentralnya.
Anthony Peckham (Sherlock Holmes, Invictus) bertugas menulis skenario, dan Jeremy Renner akan kembali memerankan karakter agen Treadstone, Aaron Cross, meski belum ada konfirmasi tentang keterlibatan pemain lain.
Justin Lin juga akan memproduseri film ini bersama Frank Marshall, Jeffrey M. Weiner, dan Ben Smith. Meski begitu, belum bisa dipastikan kapan produksi akan dimulai.
Dengan keuntungan USD275 juta dari peredaran The Bourne Legacy di seluruh dunia, Universal tentu ingin melanjutkan franchise film ini.
Apalagi, Lin digaungkan akan terlibat. Karena itu, rumor yang menyebutkan Paul Greengrass akan kembali ke dalam seri Bourne bisa ditepis. Musim panas 2015 disebut-sebut akan menjadi tahun perillisan film tersebut. Demikian seperti dikutip dari Contactmusic.
Sumber : http://celebrity.okezone.com
0 comments:
Post a Comment